Ikomart.id Bentangkan Sayap Bisnis ke Kota Padang
Padang – Ikomart.id sebuah platform berbasis e-commerce dibawah naungan PT. Iko Minang Ritel melakukan ekspansi bisnis dengan membuka cabang baru dikota padang. Sebelumnya ikomart.id yang bermarkas di bukittinggi ini sudah 3 tahun membina pelaku UMKM daerah Bukittinggi dan Kabupaten agam dengan menjadi mitra dalam membantu pemasaran digital dan juga mitra petani dalam pemasaran hasil-hasil pertanian. core bisnis ikomart adalah supply sayuran dan bahan dapur lainnya kepada bisnis Horeca (Hotel, restoran dan cafe) serta melayani belanja harian konsumen retail dengan tagline “Dekat, Hemat, Terpercaya”
Nico viersander selaku CEO menyampaikan kepada media, ini merupakan tantangan baru dan bentuk dari komitmen kami untuk memperluas pasar, secara bisnis kami melebarkan sayap ke ibukota provinsi dengan harapan ikomart semakin berkembang di sumatera barat. Kemudian secara benefit, kita akan semakin membantu pelaku UMKM di kota padang serta para petani untuk mengembangkan pasar hasil pertanian mereka. “Tentunya ini menjadi tantangan baru bagi kami yang kalau dilihat dari segi umur masih “balita”. tetapi kami yakin kita akan menjadi salah satu pioneer platform belanja online yang bisa menjadi mitra kerjasama bagi para pelaku UMKM dan petani di Sumatera Barat.
Hal senada juga disampaikan oleh Muhammad Nazif yang juga merupakan co-founder dan CMO ikomart.id. “secara bisnis ini akan memperkuat branding kami sebagai usaha berbasis e-commerce. sangat banyak pelanggan kita dari segmen B2B yang menanyakan kapan ikomart.id buka di padang. Dan kami akhirnya menjawab tantangan tersebut dengan memulai operasional pada tanggal 1 Juni 2023 kemaren. semoga ikomart bisa semakin bersinergi dengan para pelaku usaha horeca dan ibu rumah tangga yang ingin dimudahkan dalam belanja.
“Tentunya dengan berjalan operasional padang, kita ingin membuktikan bahwa sistem dan model yang kita terapkan akan relevan di implementasikan di daerah sumatera barat”, imbuh avis sebagai COO ikomart.id.
Dari segi operasional, kita akan menambah jalur distribusi ke kota padang, karna target kita ada 2025, ikomart akan ada di 19 kabupaten/kota si sumbar. saat ini sudah ada lebih dari 300 mitra UMKM dan sekitar 25 orang mitra petani yang sudah dibantu pembinaan serta pemasaran produknya oleh ikomart. tentunya ini benefit yang bisa kita bagikan kepada para pelaku usaha di sumbar.
Bagi para pelaku usaha Horeca dan juga ibu rumah tangga yang akan mencoba layanan ikomart.id, silahkan segera menghubungi admin kami di kota padang dengan nomor : 0878-4243-2464.(Rilis Resmi Iko Mart/Riyan/Fendy Jambak)